Akhirnya setelah sekian lama tidak menulis, diputuskan menulis juga . Walaupun menulis di era sekarang sudah canggih, alias uda ga pake pensil lagi. Makenya Laptop yang tinggal dipencet keluarlah hurufnya di layar ( wajib bersyukurrrrr)
Terinspirasi dari Motty si Burung Zuper @MotivaTweet dan kakek sekaligus guruku di dunia maya @JamilAzzaini yang selalu menulis dan tulisan mereka benar-benar membuat semangat dan merasa penuh syukur.
Mulai sekarang akan dicoba menulis tentang sesuatu yang mudah-mudahan dapat bermanfaat bagi para pembaca. Setidaknya saya akan menuliskan perjalanan hidup saya kedepan maupun yang sudah pernah saya alami selama hidup sampai sekarang ini.
Ternyata Hidup ini penuh dengan keajaiban, dan banyak keajaiban itu muncul dari tulisan.
Kita diajarkan membaca dan menulis sejak kita kecil, dan ternyata dibalik itu semua tersimpan sebuah harapan-harapan baru. Kelak semua pemuda di Indonesia akan menuliskan prestasi-prestasi yang menggetarkan jagat raya.
Bayangkan kalau tidak ada yang menulis, maka tidak akan ada buku dan jelas sudah kita tidak akan tahu mengenai isi dunia...
TUHAN telah menciptakan manusia ibarat buku kosong, dimana kitalah yang menuliskan kehidupan kita...
Kitalah yang mengisinya dengan cerita...
Kita juga yang menentukan apakah akhir cerita itu penuh kebahagiaan atau penuh dengan penyesalan,,,
Salam #KaosMOTIVASI
sahabatmu
@IndraJUSTRED
Tidak ada komentar:
Posting Komentar